loading…
Presiden Prabowo Subianto dan PM China Li Qiang menyaksikan penandatanganan 12 kerja sama strategis Indonesia-China dalam kunjungan resmi yang berlangsung di Istana Merdeka, Jakarta, Minggu (25/5/2025). Foto: Biro Setpres
Dalam suasana penuh kehormatan dan persahabatan, prosesi penandatanganan dimulai setelah pertemuan bilateral antara kedua pemimpin negara.
Baca juga: Prabowo: Indonesia-China Sepakat Ciptakan Kawasan Damai dan Aman
Penandatanganan dilakukan langsung oleh para perwakilan kementerian, lembaga, serta mitra strategis dari kedua Negara dengan disaksikan Presiden Prabowo dan PM Li yang berdiri berdampingan di ruang kredensial Istana Merdeka.
Ini 12 Kerja Sama Strategis Indonesia-China
1. Penandatanganan MoU antara Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian Republik Indonesia dan Kementerian Perdagangan China mengenai Penguatan Kerja Sama Ekonomi di Bidang Industri dan Rantai Pasok.
2. MoU trilateral antara Kemenko Perekonomian, Kementerian Perdagangan China, dan Pemerintah Provinsi Fujian Tiongkok mengenai proyek Two Countries Twin Parks.
3. Bank Indonesia dan People’s Bank of China menyepakati pembentukan Kerangka Kerja Sama Transaksi Bilateral dalam Mata Uang Lokal (local currency transaction framework).