Politik

Besok Program Makan Bergizi Gratis Dimulai, DPR: Masalah Muncul Harus Diantisipasi

×

Besok Program Makan Bergizi Gratis Dimulai, DPR: Masalah Muncul Harus Diantisipasi

Sebarkan artikel ini



loading…

Anggota Komisi IX DPR Zainul Munasichin meminta pemerintah mengantisipasi segala permasalahan program makan bergizi gratis yang dimulai besok atau Senin, 6 Januari 2025. Foto: Dok SINDOnews

JAKARTA – Anggota Komisi IX DPR Zainul Munasichin meminta pemerintah mengantisipasi segala permasalahan program makan bergizi gratis yang dimulai besok atau Senin, 6 Januari 2025. Jangan sampai ada praktik mencari keuntungan secara ilegal yang mencoreng program sehingga membuat masyarakat pesimistis.

“Terkait praktik oknum-oknum di bawah yang mengatasnamakan program makan bergizi gratis mulai dari perusahaan katering, pungli, dan segala macam, itu kita minta tolong ditertibkan atau diantisipasi,” ujar Zainul, Minggu (5/1/2025).

Permintaan itu didasari program makan bergizi gratis telah dinantikan masyarakat. Apalagi makan bergizi gratis merupakan program unggulan Presiden Prabowo Subianto.

Program makan bergizi gratis merupakan bagian dari Asta Cita yaitu 8 program prioritas pemerintahan Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka. Uji coba telah dilakukan pada November dan Desember 2024.

Kepala Badan Gizi Nasional Dadan Hindayana mengungkapkan makan bergizi gratis akan berjalan secara serentak pada 6 Januari 2025.

Presiden Prabowo Subianto meminta bahan baku program Makan Bergizi Gratis (MBG) tidak berasal dari impor. Dia memerintahkan jajarannya menggunakan bahan baku lokal untuk program MBG dengan melibatkan koperasi hingga Badan Usaha Milik Desa (BUMDes).

“Jadi arahan Presiden, (MBG) ini bahan bakunya harus dari Indonesia, dari desa sehingga bisa menggerakkan ekonomi masyarakat. Bukan impor,” kata Menteri Koperasi Budi Arie Setiadi, Sabtu (4/1/2025).

(jon)



Source link

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

panduan spesial mahjong ways 2trick scatter mahjong ways 2akun mahjong pro thailandtrik jitu olympus banjir x1000taktik mahjong ways 2 cetak scatterapk pragmatic rtp tinggipeluang kemenangan terbesar mahjong waystrik ampuh banjir scatter mahjong waysrekomendasi game pragmatic server filipinasweet bonanza mudah menangpg soft banjir wild mahjong wayspetualangan mahjong ways 2akun vip mahjong wayshasilkan scatter mahjong ways 2rtp mahjong ways2 scatter hitamwede mahjong ways jackpotbocoran rtp pg soft profithasil panen scatter mahjongrtp mahjong ways suksesapk cheat mahjong ways ampuhfree spin konek mahjong ways 2mahjong ways durasi lamaslot gacorslot demokaisar89