Politik

Ganjar Pranowo Akan Hadiri Pelantikan Prabowo, Sandiaga Siap jika Diundang

×

Ganjar Pranowo Akan Hadiri Pelantikan Prabowo, Sandiaga Siap jika Diundang

Sebarkan artikel ini



loading…

Pelantikan Prabowo Subianto sebagai Presiden Terpilih akan dilaksanakan di Gedung DPR/MPR, Senayan, Jakarta. Foto/Dok SINDOnews/Raka Dwi Novianto

JAKARTA – Mantan Calon Presiden Ganjar Pranowo memastikan bakal menghadiri acara pelantikan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming sebagai Presiden dan Wakil Presiden Terpilih 2024-2029. Adapun pelantikannya akan digelar pada Minggu, 20 Oktober 2024.

“Insyaallah datang,” kata Ganjar saat dihubungi, Minggu (13/10/2034).

Bahkan, mantan Gubernur Jawa Tengah itu mengaku sudah menerima undangan pelantikan. Bahkan, Sekretariat Jenderal (Setjen) MPR telah menghubungi Ganjar.

“Undangan sudah saya terima dan dari setjen MPR sudah kontak saya,” ucap Ganjar.

Sementara itu, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno siap hadir jika mendapat undangan untuk ke acara pelantikan tersebut. Saat ini, Sandi belum menerima undangan.

“Belum menerima undangan, tapi seandainya diundang Insyaallah saya akan datang,” kata Sandiaga Uno, Minggu (13/10/2024).

Dia mengaku bahwa perjuangan Prabowo menjadi presiden merupakan langkah yang panjang. Dia mengaku selama 10 tahun berjuang bersama Prabowo untuk mencapai puncak karier politik di Indonesia.

Dia mengku senang atas capaian yang telah diraih oleh Prabowo. “Saya senang sekali Pak Prabowo menjadi presiden karena sama-sama berjuang hampir sepuluh tahun lebih dan beliau akhirnya mendapatkan,” jelasnya.



Source link

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *