loading…
Menteri Hak Asasi Manusia (Menham) Natalius Pigai melakukan pertemuan dengan Menteri Keadilan Thailand H.E. Pol. Col. Tawee Sodsong. Foto/Istimewa
“Sebagai yang pertama di ASEAN memiliki Kementerian Hak Asasi Manusia maka kami mengambil inisiatif untuk mengajak para menteri yang menangani hak asasi manusia untuk bergabung dalam suatu wadah bersama. Langkah ini kami mulai membicarakannya dengan Thailand dan tentu berikutnya dengan negara-negara ASEAN yang lain,” ungkap Natalius kepada wartawan.
Dia menjelaskan, wadah para menteri yang menangani HAM di negara-negara ASEAN merupakan hal yang strategis sebagai bagian dari upaya bersama untuk sama-sama memajukan peradaban HAM di kawasan dan dunia internasional. Lebih dari itu, Indonesia mengambil inisiatif pembentukannya karena ASEAN punya kontribusi besar dalam rangka stabilitas dan peradaban dunia.
Baca juga: Program Andalan KemenHAM 2026: Desa Sadar HAM hingga Kampung REDAM