Politik

Tokoh-tokoh yang Dipanggil Prabowo ke Kertanegara, Pasti Jadi Menteri?

×

Tokoh-tokoh yang Dipanggil Prabowo ke Kertanegara, Pasti Jadi Menteri?

Sebarkan artikel ini



loading…

Sekretaris Umum (Sekum) PP Muhammadiyah, Abdul Muti diundang ke kediaman Prabowo Subianto, Senin (14/10/2024). FOTO/FELLY UTAMA

JAKARTA – Sejumlah tokoh dipanggil Presiden Terpilih Prabowo Subianto di kediamannya, Kertanegara, Jakarta Selatan pada hari ini Senin (14/10/2024). Mereka ditanya Prabowo mengenai program kesejahteraan rakyat hingga pembangunan sumber daya manusia.

Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad mengatakan tokoh yang dipanggil merupakan para calon menteri . Mereka sudah menandatangani kesediaan untuk membantu pemerintahan mendatang.

“Calon menteri sudah menandatangani kesediaan membantu, tapi finalisasinya adalah hari ini,” kata Dasco.

Menurutnya, para calon menteri itu akan bertemu langsung dengan Prabowo. Pemanggilan para calon menteri akan berlangsung hari ini dan besok.

“Mungkin hari ini dan besok. Iya, di seputar Kertanegara,” katanya.

Berikut daftar tokoh yang dipanggil Prabowo:

1. Prasetio Hadi – Ketua DPP Partai Gerindra
2. Sugiono – Wakil Ketua Umum Partai Gerindra
3. Widiyanti Putri Wardhana – Pengusaha
4. Natalius Pigai – Pegiat HAM
5. Yandri Susanto – Wakil Ketua Umum PAN
6. Fadli Zon – Wakil Ketua Umum Partai Gerindra
7. Nusron Wahid – Politikus Golkar
8. Saifullah Yusuf – Sekjen PBNU
9. Mauara Sirait – Politikus Partai Gerindra
10. Abdul Kadir Karding – Politikus PKB
11. Wihaji – Wakil Ketua Umum Golkar
12. Teuku Riefky Harsya – Sekjen Partai Demokrat
13. Agus Harimurti Yudhoyono – Ketua Umum Partai Demokrat
14. Arifatul Choiri Fauzi – Muslimat NU
15. Tito Karnavian – Mantan Kapolri
16. Zulkifli Hasan – Ketua Umum PAN
17. Satryo Soemantri Brodjonegoro – Akademisi
18. Yassierli – Akademisi
19. Yusril Ihza Mahendra – Pakar Hukum Tata Negara
20. Bahlil Lahadalia – Ketua Umum Partai Golkar
21. Abdul Mu’ti – Sekretaris Umum PP Muhammadiyah
22. Muhaimin Iskandar – Ketua Umum PKB
23. Raja Juli Antoni – Sekjen PSI

Hingga saat ini Prabowo masih bertemu dengan tokoh di kediamannya. Sejumlah tokoh juga masih ada yang datang untuk bertemu Prabowo.

(abd)



Source link

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *